K-POP, NCT, Serba-Serbi

NCT DoJaeJung bakal Gelar Fansign di Jakarta Hanya untuk 30 Fan, Begini Cara Ikutanya !

Doyong, Jaehyun, dan Jungwoo yang tergabung dalam sub unit NCT DoJaeJung akan datang ke Indonesia. Mereka akan menggelar Fansign bertajuk NCT DOJAEJUNG...

Written by admin · 1 min read >
NCT DoJaeJung
NCT DoJaeJung
Sumber : Instagram @nct_dojaejung

Doyong, Jaehyun, dan Jungwoo yang tergabung dalam sub unit NCT DoJaeJung akan datang ke Indonesia. Mereka akan menggelar Fansign bertajuk NCT DOJAEJUNG ‘Parfume’ Face to Face Album Sign Event in Jakarta.

NCT DOJAEJUNG Akan Gelar Fansign di Jakarta untuk 30 Fan

BACA JUGA :

Fansign dalam dunia K-Pop adalah acara jumpa penggemar sekaligus pemberian tanda tangan. Acara ini juga sebagai salah satu bentuk promosi untuk album atau lagu baru yang dirilis.
Seperti diketahui NCT DoJaeJung belum lama ini merilis mini album perdananya yang bertajuk Parfume pada 17 April 2023. Mini album tersebut berisi enam buah lagu yaitu Parfume, Dive, Strawberry Sunday, Kiss, Can We Go Back, dan Ordinary.

 

Lihat postingan ini di Instagram

 

Sebuah kiriman dibagikan oleh MCP (Mecimapro) (@mecimapro)

“Kami merasa senang menghadirkan #NCT_DOJAEJUNG untuk acara tanda tangan album Mini pertama #Perfume di Jakarta. NCTzen, mari kita bertemu dengan #DOYOUNG, #JAEHYUN dan #JUNGWOO! Sampai jumpa nanti!” tulis akun Instagram @mecimapro.
Namun yang membedakan acara fansign ini dengan acara k-pop lainnya adalah tidak semua penggemar bisa bertemu langsung dengan ketiga member NCT tersebut. Menurut pihak promotor hanya 30 fan beruntung saja yang bisa bertatap muka dengan Doyong, Jaehyun, dan Jungwoo.
Tentu saja untuk bisa bertemu langsung dengan sang idola, para penggemar harus terlebih dahulu membeli album Parfume di periode yang telah ditentukan, yaitu sejak 9-20 Mei 2023. Selain itu, bagi NCTZen yang sudah membeli album diharuskan mengisi link yang telah disediakan.
Untuk pengumuman pemenangnya akan diinfokan pada 21 Mei pukul 17.00 WIB di laman Mecimashop.

BACA JUGA :

Sudah tahu Milikumi kan? Milikumi adalah platform edutainment kuis berhadiah No.1 di Indonesia. Di website ini, setiap harinya kamu bisa bermain kuis dan mendapatkan sejumlah milipoin bila berhasil menjawab pertanyaan dengan benar.

Kamu bisa kumpulkan milipoin sebanyak-banyaknya dan tukarkan dengan bermacam-macam hadiah. Coba mainkan kuisnya yuk !!! dan Jangan lupa nantikan kuis NCT hanya di Milikumi.com menangkan berbagai merchandise NCT  ^.-

MAINKAN KUISNYA DI SINI Milikumi.com

 

Lagu Hits Terbaik Dari NCT

admin in Hiburan, K-POP, NCT
  ·   2 min read

Tinggalkan Balasan